Halaman website dapo.dikmen.kemdikbud.go.id |
Salam satu data, bagi para Operator Aplikasi Dapodik SMA-SMK di Indonesia tentu anda tak asing dengan alamat website dapo.dikmen.kemdikbud.go.id. Ya, alamat website tersebut merupakan pusat data pokok pendidikan jenjang SMA-SMK di seluruh Indonesia.
Dikelola oleh Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dapo.dikmen.kemdikbud.go.id beisikan berbagai data mengenai pendidikan menengah di nusantara.
Di website dapo.dikmen.kemdikbud.go.id anda akan disuguhi beberapa menu, yaitu Beranda, Download, Manajemen Kendali, Data Pokok Pendidikan dan Helpdesk.
Semua menu tersebut berisikan informasi mengenai SMA dan SMK di Indonesia. Para Operator Dapodik SMA-SMK akan mendapat informasi aktual mengenai kebijakan baru dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Melalui website dapo.dikmen.kemdikbud.go.id ini, Operator Dapodik SMA-SMK juga bisa melihat progres keterselesaian dalam mengisi setiap keterangan di Dapdodik sekolah masing-masing. Sehingga dapat membantu menyempurna kekurangan data di Dapodiknya.
Dengan melihat website dapo.dikmen.kemdikbud.go.id anda juga dapat melihat total SMA-SMK, Guru, Pegawai dan Peserta didik di seluruh Indonesia.
Berdasarkan data yang telah masuk dalam dapo.dikmen.kemdikbud.go.id hingga Juni 2016, dapat diketahui jumlah SMA-SMK sebanyak 26.341, Guru 599. 220, Pegawai 131.023, Peserta didik 8.882.124 dan Rombel 305.842.
Demikianlah informasi mengenai dapo.dikmen.kemdikbud.go.id Pusat Data Pokok Pendidikan Jenjang SMA-SMK. Semoga dapat membantu.
0 komentar:
Posting Komentar