Top Ad 728x90

Rabu, 15 Juni 2016

,

Daftar SMA-SMK Berpotensi Tidak Menerima BOS Triwulan 3 2016




Salam Satu Data. Operator Dapodik SMA-SMK, ada kabar terbaru mengenai Bantuan Operasional Siswa (BOS). Semua operator harap memperhatikan berita ini terutama bagi yang masuk dalam Daftar SMA-SMK  Berpotensi Tidak Menerima BOS Triwulan 3 2016.

Berdasarkan data hasil Cut Off Tanggal 1 Juni 2016, Pukul 00.00 WIB diketahui masih terdapat banyak sekolah yang status datanya kosong/belum mengisi. Akibatnya, sekolah-sekolah tersebut berpotensi tidak dapat menerima BOS triwulan 3 dikarenakan datanya kosong dan tidak dapat diproses. Sekolah yang masuk dalam Daftar SMA-SMK  Berpotensi Tidak Menerima BOS Triwulan 3 2016 dikarenakan beberapa hal, antara lain:

1. Belum mengerjakan pendataan melalui Aplikasi Dapodik SMA-SMK

2. Belum melakukan update data pada Semester Genap Tahun Ajaran 2015/2016

3. Belum melakukan sinkronisasi data Semester Genap Tahun Ajaran 2015/2016

4. Sinkronisasi terlambat (melewati cut off Tanggal 1 Juni 2016, Pukul 00.00 WIB)

5. Pengisian data tidak lengkap sehingga tidak terbaca oleh sistem, biasanya disebabkan oleh:

a. Pada data Rombel, data jurusan/program pengajaran/ program keahlian/paket keahian belum diisi.

b. Pada data Rombel, data wali kelas belum diisi.

c. Pada data Rombel, siswa belum dimasukkan ke dalam rombel.

Untuk lebih jelasnya silahkan:

1. Klik disini untuk melihat berita resmi tentang Daftar SMA-SMK Berpotensi Tidak Menerima BOS Triwulan 3 2016.

2. Daftar SMA Berpotensi Tidak Menerima BOS Triwulan 3 2016 (Data juga bisa di download disini)




3. Daftar SMK Berpotensi Tidak Menerima BOS Triwulan 3 2016 (Data juga bisa didownload disini)




Segera perbaiki data agar BOS bisa dicairkan.



0 komentar:

Posting Komentar

Top Ad 728x90